Apel Srawung Agung Jaga Warga Digelar di Mapolres Bantul

BANTUL —Halo Sobat Praja, Polres Bantul bersama Pemerintah Kabupaten Bantul menggelar Apel Srawung Agung Jaga Warga pada Jumat (21/11/2025) di halaman Mapolres Bantul. Kegiatan ini diikuti perwakilan anggota Jaga Warga dari seluruh 17 kapanewon di Kabupaten Bantul. Apel dipimpin langsung oleh Bupati Bantul, dengan Kasatpol PP Kabupaten Bantul bertindak sebagai Perwira Apel. Sementara itu, Gunawan bertugas sebagai Komandan Apel. Dalam kegiatan tersebut juga dilakukan peragaan pemakaian rompi Jaga Warga oleh Ribut Santosa dan Aisyah Noor Safitri, serta pembacaan Ikrar Jaga Warga oleh Ari Nugraha. Kegiatan Srawung Agung Jaga Warga diinisiasi Polres Bantul sebagai ajang silaturahmi dan penguatan sinergi antara pemerintah daerah, kepolisian, serta anggota Jaga Warga di tingkat kapanewon. Tujuannya untuk memperkuat peran masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing.

Acara ini turut dihadiri tamu undangan dari berbagai unsur, di antaranya Forkopimda Kabupaten Bantul, Sekretaris Daerah Kabupaten Bantul, anggota DPRD Kabupaten Bantul, serta perwakilan instansi terkait lainnya.

Melalui kegiatan ini, diharapkan koordinasi dan komitmen bersama dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah Bantul semakin kuat dan berkelanjutan.