Satpol PP Kabupaten Bantul Melaksanakan pelatihan peningkatan keterampilan penyelamatan (Rescue) dipimpin oleh bapak Alexander Joko Wintolo, S.H yang dilaksanakan di aula kalurahan Donotirto kretek bantul. Pemaparan materi oleh BASARNAS DIY dengan tema SOP penyelamatan dan penanganan laka air. Kegiatan selanjutnya pemaparan materi dari TNI AL DIY dengan tema sinergitas TNI AL dan SRI dalam penanganan laka air. Kegiatan yang terakhir dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh PMI Bantul dengan tema Penanganan Kegawatdaruratan.