Silaturahmi dan Sinergi Lintas Lembaga di Bantul

Bantul, 29 September 2025 – Halo Sobat Praja,Satpol PP Kabupaten Bantul bersama Forkopimda dan Ormas menggelar kegiatan kerjasama dalam rangka pencegahan ketentraman dan ketertiban umum. Acara ini dihadiri Komandan Kodim, Ka. Binmas Polres, Kajari, Kepala Kesbangpol, serta unsur Satpol PP dan Ormas Kabupaten Bantul. Kepala Satpol PP menegaskan pentingnya kolaborasi semua elemen masyarakat untuk kemajuan dan ketertiban daerah,Komandan Kodim menyampaikan peran TNI dalam mendukung keamanan dan mengusulkan pelatihan penanggulangan konflik, SAR, dan penanganan hoax,Ka. Binmas Polres menekankan komunikasi aktif antara Ormas dan pemerintah untuk menjaga keamanan. Kasi Intel Kejari mengimbau Ormas melengkapi dokumen dan menertibkan anggotanya agar patuh hukum. Kepala Kesbangpol mengajak Ormas mendukung visi Bantul yang maju dan harmonis,Kegiatan ini memperkuat sinergi demi keamanan dan ketertiban di Kabupaten Bantul.